TELIKSANDI
NEWS TICKER

Erick Thohir: Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Maruf Amin

Sabtu, 8 September 2018 | 9:41 pm
Reporter:
Posted by: admin
Dibaca: 719
Bakal calon Presiden Joko Widodo bersama Bakal Calon Wakil Presiden Maruf Amin saat mengumumkan tim pemenangan kampanye di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (7/9/2018). Jokowi menunjuk Jusuf Kalla sebagai Dewan pengarah dan Erick Thohir sebagai ketua tim pemenangan Jokowi-Maruf Amin.
 

POLITIK, NASIONAL – Begitu Erick Thohir diumumkan sebagai Ketua Tim Pemenangan Jokowi – Maruf Amin, baju seragam tim sukses dan foto istri cantiknya langsung viral!

Ya, setelah Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketua Tim Sukses pemenangan calon presiden dan calon wakil presiden Jokowi – Maruf Amin pada Jumat 7 September 2018, foto-foto Erick Thohir muncul pertama kali berseragam tim sukses langsung  viral di media sosial.

Tak kalah mencuri perhatian, istri Erick Thohir yang selama ini tak pernah terekspos, tiba-tiba juga mendadak jadi sorotan karena pesonanya. 

Viral foto Erick Thohir berseragam tim pemenangan Joko Widodo dan Maruf Amin tersebut menyebar cepat di Twitter dengan tagar #ErickThohirJokowin. 

Foto-foto yang sama juga muncul lewat tagar #JokowiMarufpilihanSyantik yang jadi trending topic Twitter hingga Sabtu pagi 8 September 2018 .

Erich Thohir berseragam Tim Pemenangan Capres Cawapres Jokowi - Maruf Amin. Foto: Twitter
Erich Thohir berseragam Tim Pemenangan Capres Cawapres Jokowi – Maruf Amin. Foto: Twitter ()

 dapat menggiring pemilih Milenial untuk pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin.” kicau Nuraini Mufliha di Twitter.

Erick Thohir (kiri) bersama Tim Pemenangan Jokowi Maruf .. Foto: Twitter
Erick Thohir (kiri) bersama Tim Pemenangan Jokowi Maruf .. Foto: Twitter ()

Seseorang di Twitter menganggap pilihan ke Erick Thohir tepat karena berjiwa milenial dan tak melulu berkiprah di bisnis tapi peduli dunia olah raga.

“Erick Thohir memiliki antusiasme yang tinggi terhadap dunia olahraga dan tak hanya memikirkan tentang bisnis!,” kicau seorang bernama Menyala, TribunStyle.com lansir dari Twitter.

Mengapa baju serama tim sukses pemenangan Jokowi – Maruf langsung viral?

Rupanya banyak orang penasaran dengan bentuk logo dan tagline dari baju seragam tim capres – cawapres petahana ini.

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID