TELIKSANDI
NEWS TICKER

Peduli Kasih Babinsa TNI KODIM 1309, KORAMIL 1309-02/WTPM Gelar Santunan Kepada Masyarakat Yang Membutuhkan

Minggu, 7 Mei 2023 | 2:09 am
Reporter:
Posted by: admin
Dibaca: 177

Manado | Teliksandi.id – Sebagai bentuk kepedulian secara spontan Babinsa (Bintara Pembina Desa) Serda Kriswanto Lolahi, Koramil 1309-02/WTPM Kodim 1309/Manado tergerak untuk memberikan seorang penyandang Tuna netra yang menjual Tisu di sekitaran Jl. Piere Tendean Kel. Wenang Utara, Kec. Wenang, Kota Manado, sabtu 06/05/2023

Serda Kriswanto mengatakan dirinya enggan menjelaskan data diri dan keseharian dari Tuna netra tersebut ditakutkan akan timbul suatu pencitraan dalam membantu Tuna netra, karena dirinya bukan kali ini saja memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Adapun yang dilakukan Babinsa Koramil 1309-02/WTPM tersebut, merupakan wujud kepedulian TNI AD, khususnya dijajaran Kodim 1309/Manado, terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan, berupa kepedulian sosial antar manusia.

Dalam kesempatan itu, Serda Kriswanto Lolahi memberikan bantuan berupa sembako berupa beras, minyak goreng, mie instan, gula, teh, kopi, ikan kaleng dan biskuit.

“meski nilainya tidak seberapa, namun hal ini sebagai tanda kepedulian Babinsa pada penyandang Tuna netra, disisi lain Babinsa adalah ujung tombak TNI AD dalam bidang Teritorial, ”ucap Serda Kriswanto.

Ia berharap pemberian tersebut dapat meringankan beban penyandang Tuna netra, sementara itu, penyandang Tuna netra terlihat sangat senang sekali, setelah mendapat bantuan tersebut. Ia mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang telah diberikan dan mendoakan agar Babinsa selalu. (Red/michael_rusly)

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID