TELIKSANDI
NEWS TICKER

Kelas X-B MAN 2 Bantul Adakan Pendampingan Baca Al-Qur’an secara Virtual melalui Google Meet

Kamis, 5 Desember 2024 | 1:18 pm
Reporter:
Posted by: Jo Han
Dibaca: 101

Bantul, 3 Desember 2024 – Siswa kelas X-B MAN 2 Bantul melaksanakan kegiatan pendampingan baca Al-Qur’an secara daring menggunakan platform Google Meet. Kegiatan ini dipandu langsung oleh wali kelas, Drs. Mubtadi`in, dengan tujuan meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa sesuai kaidah tajwid.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memfasilitasi siswa agar tetap dapat belajar secara maksimal meskipun sebagian aktivitas dilakukan secara daring. Dalam setiap sesi, siswa diminta membaca ayat-ayat Al-Qur’an secara bergantian, yang kemudian mendapatkan koreksi dan arahan langsung dari wali kelas.

Untuk mempermudah jalanya kegiatan siswa yang jumlahnya 36 dibagi menjadi 2 kelompok sesuai urutan presensi, kelompok pertama dari nomor absen 1 sampai dengan 17 dilaksanakan hari senin dan selasa, sedangkan kelompok kedua nomor absen 18 sampai dengan 36 hari kamis dan jumat

“Kegiatan ini merupakan bentuk inovasi pembelajaran agar siswa tetap mendapatkan pendampingan yang berkualitas dalam membaca Al-Qur’an, meskipun tidak dilakukan secara tatap muka,” ujar Drs. Mubtadi`in.

Salah satu siswa, Aulia, mengaku senang dengan metode ini. “Meskipun dilakukan secara online, kegiatan ini tetap interaktif. Kami bisa belajar dari koreksi teman-teman dan bimbingan langsung dari Bapak Mubtadi`in.”

Kegiatan ini berlangsung dengan suasana yang kondusif. Drs. Mubtadi`in juga memberikan motivasi kepada siswa untuk terus meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an dan menjadikannya sebagai rutinitas harian. MAN 2 Bantul berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilanjutkan untuk menciptakan generasi yang cinta Al-Qur’an, meski di tengah tantangan era digital.

Kontributor: Mubtadi`in

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID