TELIKSANDI
NEWS TICKER

Kelompok Tani Sido Mukti Raharjo Adakan Sosialisasi Penanaman Bawang Putih

Senin, 14 Oktober 2019 | 9:09 pm
Reporter:
Posted by: admin
Dibaca: 658

Terletak di bawah kaki Gunung Sindoro, bertepatan di Dusun Jumprit, Kel Tegalrejo, Kec Ngadirejo, Kab Temanggung., Pada hari Minggu tgl 13 Oktober 2019,  Lembaga Swadaya Masyarakat, Forum Komunitas Peduli Nasib Buruh ( FORKOMPENAB JATENG ) yang di pimpin oleh Ketua Umum Rohimin bersama seluruh jajaran pengurus di berbagai kab/kota mengadakan sosialisasi terkait tehnis penanaman, perawatan, dan penjualan bawang putih . Di mulai sosialisasi terkaet bawang putih pada pukul 13. 00 wib sampai selesai, yang di hadiri oleh sejumlah anggota Kelompok Tani Sido Mukti Raharjo yang -+ 30 anggota, dan di hadiri tamu undangan dari PPL Kecamatan Ngadirejo, beserta tamu undangan pendukung yaitu dari PT Angri Lestari ( biotek ) pupuk organik/ Hayati yang berfungsi untuk perbaikan unsur tanah,  Koperasi Sri Sadana, edukasi wisata buah2han khususnya ( Kelengkeng ), Berkah Alam Makmur ( NUFO ). Acara sosialisasi di lanjutkan di pimpin langsung oleh ibu Yanti Lestari. Terkait penanaman bawang putih,  teori perawatan, sampai pasca jual panen dan bibit bawang putih. Yang di harapkan ibu Yanti semoga dengan awal pertemuan ini bisa saling mengisi dan saling melengkapi serta saling berbagi ilmu terkait bawang putih, karena masih banyak hal permasalahan di lapangan yang perlu harus di perbaiki diantaranya sistem jual petani pada waktu pasca panen .

Harapan dari Ketua Kelompok Tani Sido Mukti Raharjo sebut saja Riyono SH. Dengan adanya sosialisasi ini  semoga bisa membuka ruang bagi para anggota kelompok tani , untuk bisa membuat sebuah program kerja yang bisa mengangkat ekonomi masyarakat menuju sejahtera, dengan acara ini semoga bisa menambah ilmu dan wawasan bagi seluruh kelompok tani sido mukti dan masyarakat pada umumnya. (Rhm)

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID